Selamat Datang

Semoga blog ini menjadi wadah sharing & kreatifitas siswa/siswi SMK Negeri 1 Banjar dan untuk yang ingin blognya ditampilkan, kirimkan Nama, Kelas dan Alamat Blog ke Email : indra.smkn1banjar@gmail.com/ 6562752654200023

SMK Nesaba

Sunday, 8 January 2012

Tugas Mengajar di Awal Tahun 2012

Tahun baru dengan tugas baru, itulah kondisi yang saya rasakan memasuki tahun 2012 ini, kalo dihitung-hitung sudah hampir 3 tahun saya menjadi guru di SMK Negeri 1 Banjar. Menjadi guru itu gampang-gampang susah, apalagi mengampu pelajaran produktif yang tiap waktu harus menyesuaikan dengan perkembangan jaman, dimana ilmu komputer berkembang demikian pesatnya. Saat ini kebetulan saya ditugaskan untuk mengajar di kelas Multimedia dari kelas X, XI dan XII (Full Kelas Multimedia), yang sebelumnya mengajar KKPI di kelas yang beragam, namun menghadapi murid yang selalu berganti tiap tahun, memiliki karakter berbeda, dan tingkat penyerapan terhadap materi pelajaran yang tak sama, pasti membutuhkan keikhlasan, kesabaran dan ketelatenan yang tinggi. Guru yang tak sabar dan kurang telaten akan terkurung oleh frustasi apalagi tidak disertai niat ikhlas, bisa-bisa profesi mulia sebagai guru terasa sebagai sebuah beban yang terus menghimpit. Padahal guru dalam berbagai sisi menjadi ukuran nilai yang darinya murid bercermin untuk merangkai makna keteladanan. Mengutip kalimat dari sebuah blog :
Bahwa Guru yang biasa-biasa saja memberi tahu. Guru yang baik menjelaskan. Guru yang bagus menunjukkan bagaimana caranya. Tetapi guru yang luar biasa menginspirasi murid-muridnya. Saya ingin mendapatkan level tertingi sebagai guru yaitu guru inspiratif. (Charlie Ward) 


Ingin rasanya bisa menjadi Guru inspiratif, yang bisa menjaga komitmen untuk terus memberi spirit kreatif-inspiratif kepada para siswa. Dengan spirit ini, guru dapat menciptakan manusia unggul yang penuh dengan kreativitas dan kemampuan kompetitif.
Di sisi lain, dari unsur internal menjadi guru inspiratif harus memenuhi sejumlah syarat. Di antaranya, menyukai tantangan dengan terus belajar. Perubahan zaman yang ditandai dengan perkembangan teknologi informasi begitu cepat semestinya segera direspons guru. Dengan terus belajar, guru inspiratif senantiasa memperbarui khazanah pengetahuannya. Dengan cara inilah ia memiliki kapabilitas dan kompetensi, baik secara personal maupun sosial yang mumpuni.
Hasrat terus belajar, kapabilitas, dan kompetensi personal-sosial masih perlu didukung dengan kreativitas guru untuk menciptakan iklim pembelajaran yang inspiratif. Jika cara mengajar dan apa yang kita ajarkan kepada murid-murid kita hari ini sama saja dengan yang kemarin, maka kita merampas masa depan anak didik kita tersebut. Dalam iklim demikian, guru dapat menarik minat siswa untuk senang terhadap pelajaran. Rasa senang inilah yang menjadi modal penting dalam diri siswa untuk menekuni dan menggeluti pelajaran secara lebih optimal. Selain itu, rasa senang juga akan menghilangkan kejenuhan dan kemalasan sehingga mereka akan bergairah dan senantiasa penuh semangat dalam belajar. Meskipun tugas berat menanti, Insya Allah berkat doa dan kerjasama dengan berbagai rekan bisa meringankan tugas mengajar ini.

Inilah tugas mengajar untuk tahun 2012 ini :
1. Melakukan instalasi sistem operasi dasar (072.DKK.2)
2. Menerapkan teknik pengambilan gambar produksi (072.KK.5)
3. Menerapkan prinsip-prinsip seni grafis dalam desain komunikasi visual untuk multimedia (072.KK.6)
4. Menggabungkan teks kedalam sajian multimedia (072.KK.10)
5. Menggabungkan gambar 2D kedalam sajian multimedia (072.KK.11)
6. Menggabungkan fotografi digital kedalam sajian multimedia (072.KK.12)
7. Membuat story board aplikasi multimedia (072.KK.14)
8. Menyusun proposal penawaran (072.KK.17)
9. Design Grafis (Mulok)    


Wow .... 9 RPP yang harus dibuat ....

The show must go on .... untuk terus memberikan yang terbaik !

Sebagian dikutip dari : ardansirodjuddin.wordpress.com/

No comments:

Post a Comment